Sosiologi Antropologi

Banner 468 x 60px

Senin, 27 Mei 2019

Masyarakat dan Kelompok Kd 3.1 Kelas X SMA

0 komentar

           A.    Masyarakat dan Kelompok 

Masyarakat
Kelompok Masyarakat
1.      Pengertian
      Masyarakat merupakan golongan besar atau kecil yang terdiri dari beberapa manusia yang dengan atau karena sendirinya bertalian secara golongan dan merupakan system sosial yang saling mempengaruhi satu sama lain. Manusia membutuhkan satu sama lain untuk bertahan hidup dan untuk hidup sebagai manusia. Karena manusia itu adalah makhluk sosial. Sebuah masyarakat pada dasarnya adalah bentuk tatanan yang mencakup pola-pola interaksi antarmanusia yang berulang secara ajeg.
          B.     Peran
1.      Peran
      Peran merupakan satuan keteraturan perilaku yang diharapkan dari individu. Semua orang harus berfungsi dalam banyak peran yang berbeda. Peran dalam diri seseorang sering menimbulkan konflik. Contohnya seorang guru perempuan selain perannya sebagai guru dia juga berperan sebagai seorang ibu rumah tangga yang juga harus bertanggungjawab dengan perannya.
      Peran dibagi menjadi 2 yaitu
Dilihat dari jenisnya :
1.      Peran yang ditentukan atau diberikan (Ascribed)
à Peran yang dihasilkan   karena pemberian orang lain. (Gelar Raden, Raden Mas, Raden Ayu)
2.      Peran yang diperjuangkan (Achived)
      à  Peran yang benar-benar dari hasil jerih payah atas usaha atau prestasinya             sendiri. (Seseorang meraih gelar akademis tertentu menjadi seorang                       professional à Dr, Ir, Sarjana.  


Media yang digunakan dalam materi ini adalah dengan menggunakan PPT

 

 

 

 

 


 

 


0 komentar:

Posting Komentar